Untuk menghasilkan aktifitas kerja yang maksimal memerlukan jiwa raga yang sehat. Dan untuk mendapatkan jiwa raga yang sehat kita perlu berolah raga . Dalam mengatakan “ Mens sana in corpore sano “. Yang artinya di dalam tubuh yang kuat terdapat jiwa yang sehat”. Terkait dengan hal ini Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kudus setiap hari jum’at seluruh ASN melaksanakan kegiatan olah raga. Namun jum’at 1 desember 2016 Kemenag Kab. Kudus menghadirkan pelatih pesenam dari Ikatana Tuna Netra Muslim Cabag Kudus dengan senam “ SELF HEALING” ( senam penyembuhan diri ) yang dipandu oleh Bpk Hari Kusyanto. Senam Self healing ini banyak manfaatnya bagi kita. Senam ini mempunyai 6 gerakan yang masing masing mempunyai manfaat yang berbeda. Gerakan dan manfaat tersebut adalah untuk peregangan otot , Gerakan diawali dengan tangan dipinggang, kemudian kepala digerakan ke kanan dan kekiri , kedepan dan ke belakang 2 kali, tumit kaki diangkat saling bergantian yang manfaatnya adalah untuk peregangan otot. Gerakan selanjutnya adalah : tidur dengan tangan di kepala , tidur dengan kaki sila, tidur dengan menggelangkan kepala ke kanan dan ke kiri , selanjutnya gerakan terakhir gerakan pernapasan dan di akhiri dengan gerakan duduk..
St . Zul