Kudus, 14 Februari 2017, Pokjawas Kemenag mengadakan rapat koordinasi diikuti oleh seluruh pengawas dan dihadiri Ka KanKemenag dan Kasi dibidang pendidikan bertempat di lantai 2 Koperasi AL lIklas. Acara di mulai dengan penyampaian informasi Ketua Pokjawas Sukarjo, S.Ag,M.Pd dari hasil Rakor Pokjawas Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov. Jateng pada tanggal 8 Pebruari 2017 dengan hasil sebagai berikut :
- Menyetujui pergantian Tunjangan Profesional menjadi menjadi tunjangan kinerja.
- Pokjawas Prov. Jateng akan mengadakan Pelatihan Tindakan Kepegawaian ( (PTK) yang nantinya akan diikuti oleh pokjawas Kota/Kabupaten bertempat di Balai Diklat Semarang.
- Pokjawas Kab/Kota wajib mengisi jurnal Kanwil tentang pendidikan yang akan dijadwalkan oleh Kanwil Kemenag Prov. Jateng.
- Pokjawas Prov, Jateng akan tetap mengadakan agenda rapat untuk mengakomodir kebijakan
Kasi Pendidikan, Drs. H. Su’udi, M.Pd dalam sambutanya mengatakan dalam hal ujian USBM agar Kemenag berkoordinasi . Dan saat ini sudah mengambil sikap yaitu dengan cara pendataan. Sedangkan kisi kisi UN MI masih memacu pada tahunn yang lalu. Dan untuk PAI menggunakan kurikulum 13 .
Acara dilanjutkan membahas materi persiapan UN MI, MTs, dan MA.
St. Zul