Dalam rangka mensukseskan kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Pelajar dan Umum tingkat Kabupaten Kudus tahun 2023, seksi Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kab. Kudus menyelenggarakan kegiatan pembinaan Dewan Hakim MTQ pada Kamis (7/9) di Aula Kankemenag Kab. Kudus. Peserta yang mengikuti kegiatan ini merupakan para dewan hakim dari unsur IPQOH, Badko LPQ, JQH, dan Kepala KUA Kecamatan se-Kab. Kudus. Hadir juga MC, Panitera dan dari seksi Bimas Islam. Sementara Kasi Bimas Islam, Shalehudin hadir untuk membuka kegiatan dan memberikan sambutan.
Peran dan tugas Dewan Hakim MTQ merupakan sebuah tugas yang tidak mudah dan menuntut tanggung jawab. Dewan Hakim harus cermat, jujur, benar, adil dan obyektif dalam menentukan nilai. Dengan diselenggarakannya pembinaan ini, diharapkan dapat meningkatkan kompetensi dewan hakim dan memahami tugas pokok serta fungsi sebagai dewan hakim.
Hadir sebagai narasumber, Saiful Mujab (Ketua IPQOH dan ketua JQH Kab. Kudus) memberikan pembinaan kepada para Dewan Hakim. Hal – hal yang disampaikan terkait Etika Dewan Hakim, Bidang Penilaian Tilawah, Penilaian Cabang Tahfidz, Kaidah Penilaian Tahfidz, Kaidah Penilaian Tajwid,Kaidah dan Penilaian Fashahah. (Nfs)