Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kudus Muhammad Ulin Nuha didampingi Agung Herdwianto melaksanakan koordinasi ke KUA Kecamatan Kota Kudus, KUA Kecamatan Jati, KUA Kecamatan Undaan pada Selasa, 03/12/2024.
Rombongan disambut oleh Isfa Arifin selaku Kepala KUA Kecamatan Kota. Kemudian dilakukan koordinasi mengenai masalah Zakat dan Wakaf, dalam rapat koordinasi Isfa Arifin berharap dibuat semacam Flyer berisi persyaratan wakaf supaya ada keseragaman pada 9 KUA se kabupaten Kudus.
Setelah itu dilanjutkan Koordinasi yang kedua ke KUA Kecamatan Jati. Kepala KUA Jati Ali Hasan menuturkan bahwa di KUA Jati cukup banyak masyarakat yang melaksanakan ikrar wakaf, dan saat ini ada kerjasama dengan BPN program 100 hari untuk menyelesaikan kuota 200 bidang tanah wakaf.
Kemudian yang ketiga dilanjutkan Koordinasi Ke KUA Kecamatan Undaan, rapat koordinasi membahas mengenai e-AIW dan juga program Wakaf Uang melalui aplikasi Satu wakaf Indonesia yang bisa di download di play store.