Dalam rangkaian Kegiatan HUT PROKLAMASI KEMERDEKAAN RI Yang Ke 72 Tingkat Kabupaten Kudus, para ASN KEMENAG KUDUS ikut serta memeriahkan semarak peringatan HUT PROKLAMASI RI ke 72 dengan ikut ambil bagian menjadi peserta gerak jalan tingkat umum.
Gerak jalan diikuti oleh para ASN di masing-masing OPD dan SATKER yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kudus, menempuh jarak sejauh 8 km.
Adapun rute yang ditempuh dengan start GOR BUNG KARNO Wergu Wetan lalu kebarat menuju JL. Ahmad Yani, lalu menuju Jl. Lukmono Hadi ke utara melewati Jl. Dr Ramelan, melewati alun alun SIMPANG TUJUH, keutara menuju JL.Sunan Muria lalu ke timur melewati JL. HOS Cokroaminoto dan finis kembali ke GOR BUNG KARNO.
Kegiatan perlombaan ini dinilai dengan kriteria mulai dari ketepatan waktu finish, disiplin, keseragaman gerak dan pakaian. Dan yang terpenting adalah semangat dalam melakukan gerak jalan tersebut.
Terik matahari yang begitu panasnya, tidak menyurutkan semangat para ASN KEMENAG KUDUS dalam mengayunkah langkahnya.
Dengan aba-aba dalam bahasa jawa, SETUNGGAL…..KALIH….TIGO….SEKAWAN, dari Komandan Regu, para ASN KEMENAG KUDUS, merapatkan barisan dan mangatur kekompakkan langkah dengan dilandasi semangat untuk maju….terus, meneladani semangat juang para pahlawan bangsa dalam mengisi kemerdekaan, dengan ikut ambil bagian dalam peringatan HUT RI ke 72.
Kepala Kantor Kemenag Kudus sangat mengapresiasikan kegiatan lomba gerak jalan ini dan ikut serta memompa semangat nasionalisme dalam jiwa para ASN KEMENAG KUDUS yang sedang berjuang dengan sekuat tenaga menuju garis finis.(Eti)