Kudus (Humas) – Aparatur Sipil Negara (ASN) Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kab. Kudus hari ini, Rabu (17/07/2024) mengikuti apel penghormatan bendera yang dilaksanakan setiap tanggal 17 per bulannya. Apel tersebut dilaksanakan di Halaman Kankemenag Kab. Kudus.
Usai seluruh ASN melaksanakan penghormatan bendera, Kasubbag TU, Shony Wardhana menginformasikan bahwa jemaah Kab. Kudus sebanyak 1395 telah diberangkatkan, akan tetapi hanya 1393 jemaah yang telah dipulangkan. Shony melaporkan ada satu (1) jemaah meninggal dunia dan satu (1) jemaah lagi sedang sakit. “InsyaAllah besok Kamis (18/07/2024) satu (1) jemaah yang sakit tersebut dinyatakan layak terbang ke Indonesia”, ucapnya.
Lanjut Shony menegaskan bahwa ASN harus menerapkan perilaku yang terdapat dalam Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) dengan core values BerAKHLAK (Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif). “Harapan kami perilaku BerAKHLAK ini dapat kita terapkan dalam kegiatan kerja sehari-hari”, harapnya. (Fn)