
Kudus (Humas) – Kepala Kankemenag Kab. Kudus, H. Suhadi memimpin apel sore pada Hari Jumat (28/2/2025) di Aula lantai 1 Kankemenag Kab. Kudus. Apel sore yang dilaksanakan secara rutin ini sebagai sarana bagi pimpinan memberikan pembinaan, arahan dan melakukan pengawasan, juga untuk menyampaikan berbagai informasi pelaksanaan program dan kegiatan.
Pada kesempatan tersebut H. Suhadi melaunching aplikasi SIMPELKAK (Sistem Pelayanan Kepegawaian Kankemenag Kab. Kudus). Di dalam aplikasi tersebut terdapat menu Informasi Usul Kenaikan Pangkat, Informasi Usul Pensiun, Informasi Usul Penggunaan Gelar, Informasi Usul Satyalencana, dan Formulir Cuti. “Saya berharap semua pegawai bisa mengoperasikan aplikasi ini, sehingga terukur jelas layanan yang dapat dipenuhi maupun yang belum”, lanjutnya.
“Semua layanan kepegawaian melalui pintu PTSP (Pelayanan Terpadu Satu Pintu). Untuk mengetahui progres permohonan layanan, bisa dicek melalui aplikasi SIMPELKAK tersebut”, terangnya. Kepegawaian membuka layanan konsultasi langsung, jika terdapat ketidakpuasan dalam mengunakan aplikasi SIMPELKAK ini.
Dalam apel sore tersebut, H. Suhadi juga menyerahkan SK Kenaikan Pangkat kepada Kasi Pendidikan Madrasah, Agus Siswanto. “Selamat kepada pegawai yang telah menerima SK Kenaikan Pangkat. Tingkatkan terus kinerjanya menjadi lebih baik”, tuturnya. Beliau juga menyampaikan apresiasi terhadap seksi yang sudah bagus kinerjanya dan memberikan evaluasi terhadap seksi yang perlu ditingkatkan kinerjanya.
