Kudus – Kegiatan Pemberian Santunan Pendidikan merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HAB Kemenag ke 76 di Kabupaten Kudus yang dilaksanakan setelah usai pelaksanaan Upacara HAB di MAN 1 Kudus. (3/1/2022).
Pemberian Bantuan santunan pendidikan ini dari GNOTA ( Gerakan Nasional Orang TUA Asuh) DWP Kemenag Kabupaten Kudus kepada 15 putra putrid anggota Dharma Wanita Kemenag untuk golongan 1 dan 2 di jajaran Kemenag. Setiap anak menerima uang sebesar Rp. 400.000,-
15 putra putrid tersebut dari KUA Jati, KUA Kaliwungu, KUA Undaan, KUA Gebog, KUA Bae, KUA Jekulo, KUAMejobo, KUA Dawe, KUA Jekulo , MAN 1, MAN 2, MIN, MTsN 1 , MTsN 2 dan dari Kemenag.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kudus , Suhadi dalam kesempatan tersebut menyampaikan .” Ini merupakan sumbangsih bentuk kepedulian pegawai Kemenag Kudus dalam rangka membantu sesame semoga dengan santunan ini dapat membantu sedikit beban penerima.” Jelasnya
Beliau juga menghimbau agar seluruh Kantor di satuan kerja Kemenag Kudus untuk turut serta memeriahkan HAB ini dengan bakti sosial di masing-masing wilayah yang bermanfaat sehingga kehadiran Kemenag lebih dirasakan oleh masyarakat dengan tetap menjalankan protocol kesehatan . Setelah pengarahan dari Kepala Kemenag dilanjutkan penyerahan santunan pendidikan dari DWP Kemenag kepada penerima santunan dan ramah tamah