Kudus – 11 juli 2016 , hari pertama masuk kerja ASN (Aparatur Sipil Negara), Kankemenag Kab. Kudus menyelenggarakan Halal Bihalal bersama jajarannya setelah menikmati libur dan cuti bersama hari raya Idul Fitri 1437H.
Pelaksanaan Halal Bihalal ini diikuti oleh pejabat struktural , fungsional , pegawai dilingkungan Kemenag dan Madrasah . Sebelum pelaksanaan halal Bihalal diawali dahulu dengan apel pagi yang dipimpin oleh Kepala Kantor kementerian Agama Kab.Kudus. Dalam sambutan Beliau Drs. H. Hambali , MM mengatakan Syukur alhamdulilah kita masih diberi umur yang panjang , kembali melaksanakan tugas sesuai tugas masing masing. Dengan hari kemenangan ini marilah kita selalu meningkatkan etos kerja kita dengan semangat , kita evaluasi kerja kita yaitu dengan melaksanakan perbaikan perbaikan agar mampu memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat. Dan mudah mudahan ibadah kita diterima oleh Allah SWT dan kita kembali kepada fitrah, semoga kita tergolong orang orang yang sukses mohon maaf lahir dan batin apabila selama setahun bergaul baik secara dinas maupun pribadi ada hilaf dan salah mohon dimaafkan. Beliau juga mengatakan bahwa selama di bulan Romadhon kita melaksanakan kedisiplinan dan kejujuran , untuk itu agar bisa ditindaklanjuti untuk bulan bulan yan akan datang. Tingkatkan kinerja kita dengan senantiasa membuat Laporan Kinerja Harian . Dan tidak kalah pentingnya peningkatan kwalitas ibadah kita kepad Allah SWT. Semoga kita tergolong orang orang yang mencapai derajat muttaqin disisi Allah.
Acara dilanjutkan dengan halal bihalal sambil bersalam salaman mengucapkan Selamat Idul Fitri serta memohon maaf yang sedalam dalamnya sambil berjalan diiringi lantunan Sholawatan .